Untuk Bu pos aku @ekaotto,
Hai @ekaotto !! Sebelumnya aku belom pernah tahu siapa diri kamu. Aku bahkan tidak tahu kamu itu darimana karena yang ada di bio twitter kamu hanya, "Save your heart, stop stalking my timeline." Yah itu tidak cukup menjelaskan siapa diri kamu.
Tapi semenjak aku ikutan #30HariMenulisCinta ini semua kiriman surat aku bisa tersampaikan karena Bu Pos aku yang baik hati atau mungkin memang tugasnya kali yak. Dan akhirnya ada satu kemarin yang bisa dikutip di blognya Pos Cinta. Hihi makasih banget ya Bu Pos @ekaotto. Tetapi ternyata selain menjadi Bu Pos kamu adalah seorang selebtwit ya karena sering mewarnai timeline aku dengan kata-kata yang asik untuk dibaca dan tidak heran juga kamu udah punya followers yang lumayan banyak.
Jadi buat Bu Pos @ekaotto, sekali lagi terima kasih udah bersedia nyampein surat aku. Karena tanpa Bu Pos, hobi menulis aku tidak bisa tersalurkan. Hihi, tetep semangat ya buat nyampein surat-surat ke yang laen.
Salam followers kamu,
Hawin
oleh @hawinhawhaw
diambil dari http://hawinwidyo.blogspot.com/2012/01/30harimenulissuratcinta-hari-ke-4-ibu.html
Dear Hawin,
ReplyDeletePanggil gue Eka, 25 tahun, gemini, dan penulis tokoh Sinar di sebuah buku. :D
Terima kasih juga sudah ikutan project #30HariMenulisSuratCinta ya.. dan setelah project ini berakhir nantipun, harus tetep rajin ngisi blognya. Jangan berhenti. Minimal sehari satu. :p
*ketjoeps*